Skip to main content
BeritaPengumuman

Pengumuman Penerimaan Mahasiswa Baru T.A. 2024/2025 Politeknik AKA Bogor

By January 4, 2024No Comments

Politeknik AKA Bogor membuka penerimaan mahasiswa baru T.A. 2024/2025.

Informasi jalur penerimaan mahasiswa baru T.A 2024/2025 adalah sebagai berikut:

  1. JARVIS Prestasi Undangan (klik untuk melihat alur pendaftaran)
    Periode Pendaftaran 8 Januari – 13 Maret 2024
    Pengumuman Hasil 23 Maret 2024
    Daftar Ulang 25 Maret – 19 April 2024
  2. JARVIS Prestasi Rapor (klik untuk melihat alur pendaftaran)
    Periode Pendaftaran 8 Januari – 19 April 2024
    Pengumuman Hasil 30 April 2024
    Daftar Ulang 2 – 22 Mei 2024
  3. JARVIS Bersama (Gratis Biaya Pendaftaran)
    Periode Pendaftaran April – Mei 2024
    Informasi resmi pada website https://jarvis.kemenperin.go.id/
  4. JARVIS Mandiri
    Periode Pendaftaran 9 Januari – 25 Juli 2024
    Ujian Tulis 27 Juli 2024
    Pengumuman Hasil 30 Juli 2024
    Daftar Ulang 31 Juli – 14 Agustus 2024
    Materi ujian masuk JARVIS Mandiri Program D-III/D-IV Kimia – Bahasa Inggris – TPA

Persyaratan Pendaftaran

Persyaratan Umum

  • Pendaftar berasal dari siswa/i SMA/MA jurusan IPA atau SMK yang memberikan mata pelajaran KIMIA dalam struktur kurikulumnya
  • Melakukan registrasi online melalui website pmb.aka.ac.id (JARVIS Prestasi dan Mandiri) atau jarvis.kemenperin.go.id (JARVIS Bersama)
  • Membayar biaya pendaftaran sebesar Rp 200.000,- sesuai nomor Virtual Account (VA) yang didapatkan setelah melakukan registrasi online
  • Untuk siswa/i lulusan tahun sebelumnya (2 tahun terakhir) hanya bisa mendaftar melalui JARVIS BERSAMA (jarvis.kemenperin.go.id) atau JARVIS MANDIRI (pmb.aka.ac.id)

Persyaratan Jalur Prestasi Rapor dan Jalur Prestasi Undangan

Wajib mengirimkan berkas pendaftaran melalui pos/paket dengan melampirkan:

  • Fotocopy rapor semester 1 sampai dengan semester terakhir dan dilegalisasi oleh Kepala Sekolah
  • Bukti pembayaran
  • Form bukti pendaftaran online melalui pmb.aka.ac.id
  • Seluruh berkas asli WAJIB dikirimkan melalui pos/paket ke alamat Politeknik AKA Bogor
Kepada: Panitia PMB Politekniknik AKA Bogor
Jl. Pangeran Sogiri No.283, RT.05/RW.11, Tanah Baru, Kec. Bogor Utara, Kota Bogor, Jawa Barat 16154

Syarat Khusus Pendaftar Jarvis Prestasi Undangan (Akademik/Non-Akademik)

  • Untuk pendaftar jalur non-akademik melampirkan sertifikat juara minimal tingkat Provinsi
  • Tercatat sebagai siswa/i SMK di bawah Kementerian Perindustrian
  • Tercatat sebagai siswa/i yang sekolahnya diundang oleh Politeknik AKA Bogor (cek melalui website http://www.aka.ac.id)

Biaya Pendidikan untuk Mahasiswa Baru T.A 2024/2025 adalah sebagai berikut:

ProgramBiaya Pengembangan Pendidikan
(dibayarkan 1x di awal saja)
Biaya Uang Kuliah Tunggal (UKT)
Per Semester
Diploma IIIRp 2.000.000,-Rp 5.900.000,-
Diploma IVRp 2.000.000,-Rp 7.900.000,-
Biaya Pendaftaran : Rp 200.000,-

*) Jika tidak lulus seleksi undangan/rapor, peserta tidak otomatis ke jalur JARVIS BERSAMA/JARVIS MANDIRI (Jika masih berminat dapat melakukan registrasi dan pembayaran kembali)

Leave a Reply