Skip to main content
Berita

Visitasi Penilaian Calon Lembaga Pelaksana Pelatihan JPH Halal Center Politeknik AKA Bogor oleh Pusat Pembinaan dan Pengawasan JPH

By August 30, 2024No Comments

Jumat, (30/8) – Politeknik AKA Bogor menerima kunjungan visitasi dari Pusat Pembinaan dan Pengawasan Jaminan Produk Halal (JPH) dalam rangka penilaian Calon Lembaga Pelaksana Pelatihan JPH. Visitasi ini dipimpin oleh Kepala Pusat Pembinaan dan Pengawasan JPH, Dzikro, S.Pt., M.E., yang juga bertindak sebagai ketua tim penilai dan didampingi oleh tiga anggota lainnya.

Kegiatan visitasi ini berlangsung pada tanggal 29 Agustus 2024 dengan tujuan untuk melakukan evaluasi dan penilaian terhadap kesiapan Halal Center Politeknik AKA Bogor dalam menjadi salah satu lembaga pelaksana pelatihan JPH.

Dzikro, S.Pt., M.E. menyampaikan bahwa visitasi ini merupakan tahap penting dalam proses seleksi lembaga pelaksana pelatihan JPH, yang bertujuan untuk memastikan bahwa lembaga yang terpilih memiliki kapabilitas dan kualitas yang sesuai dengan standar yang ditetapkan oleh JPH.

Visitasi ini diakhiri dengan sesi diskusi antara tim penilai dengan perwakilan dari Halal Center Politeknik AKA Bogor untuk memberikan masukan yang konstruktif. Hasil dari visitasi ini akan menjadi bahan pertimbangan dalam menentukan lembaga yang layak untuk menyelenggarakan pelatihan JPH di masa mendatang